Aku diam, bukan berarti tak mampu

Curhatku hari ini




Aku diam, bukan berarti tak mampu 



Sore ini,lagi-lagi aku hanya sendiri..
Ditemani secangkir kopi panas dan alunan gemericik air hujan.
Hehe, aku hanya ingin menuangkan apa yang ada dalam pikiranku saat ini.
Mohon maaf jika ada yang tersinggung dengan tulisan-tulisanku.
Mohon maaf juga jika tulisanku ini sedikit lebay :D

Entah mengapa hanya kata ‘diam’ yang saat ini ada di kepalaku.
Hmm..betapa aku menyadari, aku dilahirkan sebagai seorang yang pendiam.
Aku pun sadar, Allah telah menganugerahkan sifat ini lahir bersama rusukku dan memberi takdir untukku sebagai seorang pendiam. Tentunya aku tahu bahwa ada takdir Allah yang bisa kita rubah dengan usaha serta doa. Tapi satu hal yang aku tak tahu, mungkinkah sifatku ini bisa berubah?
Memang dari awal tak ada yang salah dengan sifatku. Aku menjalani hidupku apa adanya dan tak pernah mempermasalahkan sifatku yang pendiam ini. Namun semakin lama, aku berpikir mungkinkah diamku ini sudah keterlaluan? Aku juga menyadari bahwa aku merasa kesulitan untuk berkomunikasi dengan orang lain.

Aku semakin sadar bahwa menjadi pendiam itu terkadang tidak enak. Sering dilupakan, dianggap tak mampu berbuat apa - apa, apalagi dengan teman - teman yang baru dikenal. Mereka kebanyakan lebih memilih ngobrol dengan teman yang banyak bicara. Mungkin dengan alasan kalau si pendiam tidak bisa diajak bicara. Susah untuk si pendiam menemukan teman bicara, ya itu karena anggapan meereka bahwa pendiam tidak bisa apa – apa !
Sehingga seolah-olah si pendiam itu tidak mempunyai teman.


Aku hanya ingin diam..
Tapi diamku bukan berarti aku tak memahami
Aku hanya bisa diam
tapi diamku bukan berarti bodoh
diamku bukan berarti aku tak bisa bicara
diamku juga bukan berarti aku tak bisa menghargai orang lain
Tapi diamku adalah bentuk penjagaan diri
dengan diam aku belajar menghargai sesuatu..
dengan diam aku merenungkan kesalahanku ..untuk mencoba mencari jalan keluar dan memperbaikinya
dan dengan diam aku mencoba bersabar dan berusaha mengalahkan ego.



 Memang aku hanya mampu diam,
Banyak hal yang mungkin tak mampu aku ucapkan,
tapi justru dengan diam aku merasa segala sesuatunya mampu aku rasakan dalam hati
dan aku mampu menampung perasaanku sendiri
bahkan dengan diam pun aku mampu mengatasi setiap hal yang terjadi dalam hidupku

Karena dalam diam aku berpikir, mencari cara terbaik untuk mengatasi setiap gelisahku
Karena dalam diam aku bertindak, berusaha melakukan yang terbaik dan melakukan banyak hal yang bermanfaat daripada banyak bicara. Prinsipku, Talk less do more.
Karena dalam diam aku berdoa, mencari perlindungan dan bantuan sang Ilahi serta berusaha melibatkan Tuhan dalam setiap nafas kehidupanku..baik dalam susah maupun senangku.
Karena dalam diam aku bersyukur, bersyukur Allah telah menganugerahkan sifat ini dalam diriku, sehingga aku tetap terjaga dari hal-hal yang tak baik serta terhindar dari perkataan-perkataan yang buruk dan munkar.

Meskipun memang ada seseorang yang mengatakan bahwa “diam itu hanya mampu membuat kita kehilangan sesuatu dan diam tak dapat menyelesaikan masalah”.
Namun aku berpendapat, bahwa dengan diam justru berarti aku mencoba berfikir bagaimana cara mendapatkan kembali sesuatu yang telah hilang itu.

Diam memang sesuatu yang relatif dan tak ada yang tahu pasti apakah diam itu salah ataukah benar, karena semuanya memiliki alasan yang berbeda dengan suatu kondisi yang berbeda pula.
Tetapi yang aku rasakan, suatu kondisi dengan alasan diam itu dapat dikatakan tepat untukku. meskipun orang lain berpandangan bahwa diamku ini adalah salah, karena aku diam pada saat yang kurang tepat. Tapi sebenarnya, segala sesuatu dapat di mengerti jika aku dan lawan bicaraku dapat saling memahami dan memaknai setiap kata yang terucap maupun tidak.

Jika kalian ada yang memiliki sifat yang sama sepertiku, jangan pernah merasa rendah diri.
Ingatlah, orang pendiam bukan berarti selalu mengalah dan selalu nurut sama perintah.
Orang pendiam juga manusia, jangan samakan dengan tong sampah yang sering diabaikan, padahal dibalik semua itu ada kelebihan yang jarang dimiliki orang.

Pesan untuk para silencer alias pendiam, ketika kalian punya kesempatan untuk membuktikan kalian bisa, lakukanlah sebaik mungkin. Meskipun kalian pendiam tapi jika diberi tanggung jawab kalian mampu melakukannya. Percayalah, kalian bisa melakukannya.
Satu hal yang harus diingat, biasanya orang yang pendiam memiliki rahasia dan kemampuan lebih, so berbanggalah kawan J

Sungguh merupakan anugerah yang patut disyukuri, seperti apapun Allah menciptakan rupa kita, bentuk kita, dan sifat kita..seperti apapun anugerah yang kita miliki sekarang, bersyukurlah bahwa Allah telah memberikan yang terbaik untuk kita.

Satu kalimat terakhir kawan, ingatlah…diam itu emas, dan emas itu indah
Kesimpulannya adalah DIAM ITU INDAH :)


 Quote :
To be silent is the biggest art in a conversation. ( Sikap diam adalah seni yang terhebat dalam suatu pembicaraan )


[Jumat, 2 Maret 2012 - 16.30 WIB @My Lovely Room]

2 komentar: